Sabtu, 26 Desember 2015

Pengaruh Perkembangan Informasi Teknologi terhadap Fenomena GO-JEK



Sistem Informasi Manajemen
Pengaruh Perkembangan Informasi Teknologi terhadap Fenomena GO-JEK




Alvika Rachma Putri                                    1113081000044


Dosen:
Hepi Prayudiawan, SE., MM., Ak


JURUSAN MANAJEMEN
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH
JAKARTA
2015



KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami panjatkan atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta hidayah-Nya kepada kami, sehingga kami dapat menyelesaikan paper Sistem Informasi Manajemen yang berjudul “ Pengaruh Perkembangan  Informasi Teknologi terhadap Fenomena GO-JEK”
            Dalam penyusunan makalah ini, kami mendapat bantuan dari berbagai pihak, karena itu ucapan terima kasih pun kami haturkan kepada kedua orang tua dan kerabat yang sudah memberikan dukungan baik secara moril maupun materi. Tak lupa kami juga mengucapkan terima kasih khususnya kepada dosen mata kuliah Sistem Infomasi Manajemen Bapak Hepi Prayudiawan, SE., MM., Ak yang telah bersedia mengajar dan memberikan ilmu yang bermanfaat.
            Kami berharap paper Sistem Informasi Manajemen ini bermanfaat bagi para pembaca. Sesungguhnya paper ini memang jauh dari sempurna, untuk itu kami mengharapkan saran serta kritik yang sifatnya membangun demi perbaikan kearah kesempurnaan. Akhir kata kami ucapkan terima kasih.



Ciputat, 1 Desember 2015

                                                                                                    Penyusun


BAB I
PENDAHULUAN

 Latar Belakang
Perkembangan teknologi informasi semakin pesat, mendorong manusia untuk berlomba memanfaatkan informasi sesuai dengan tujuannya. Pemanfaatan teknologi informasi dalam suatu perusahaan tentunya disesuaikan dengan kebutuhan dari desain sistem di perusahaan tersebut. Teknologi tidak lagi dipandang hanya sebagai pelengkap, tetapi sudah menjadi salah satu penentu atas terlaksananya sasaran dan strategi dari perusahaan.
Pengolahan data yang dikerjakan secara manual sudah tidak lagi diperlukan. Perkembangan teknologi informasi telah mengubah lanskap ekonomi bisnis. Kemelimpahan informasi telah membuat pasar semakin selektif untuk memilih produk yang akan dikonsumsinya. Ibaratnya, meski banyak tersedia warung kopi, tapi Starbucks yang dikunjungi. Perkembangan teknologi informasi juga yang turut mengubah model bisnis dari kepemilikan terpusat pada satu pihak, menjadi tersebar. Istilahnya, ekonomi berbagi atau sharing economy.
Prinsip ini yang juga diterapkan Go-Jek. Di dalam situsnya,Go-Jek menyebut dirinya sebagai perusahaan berjiwa sosial yang memimpin revolusi industri transportasi ojek. Go-Jek tidak memiliki alat produksi berupa sepeda motor dan tenaga kerja (pengemudi), yang menjadi pokok bisnisnya. Tapi, mereka bermitra dengan para tukang ojek yang mempunyai kendaraan untuk bekerja sama membuka pasar baru. Alhasil, ada kolaborasi antara perusahaan dengan pemilik kendaraan tanpa hubungan hierarki manajerial yang ketat. Pemilik kendaraan tetap otonom atas pekerjaannya dan alat produksi yang dimilikinya. 

BAB II
PEMBAHASAN

Teknologi Informasi

Pengertian Teknologi Informasi menurut ITTA (Information Technology Association of America), Teknologi Informasi adalah suatu studi, perancangan, implementasi, pengembangan, dukungan atau manajemen sistem informasi berbasis komputer, terkhususnya pada aplikasi perangkat keras dan perangkat lunak komputer. Teknologi informasi memanfaatkan komputer elektronik dan perangkat lunak komputer untuk mengubah, menyimpan, memproses, melindungi, mentransmisikan dan memperoleh informasi secara aman.
Teknologi informasi dewasa ini menjadi hal yang sangat penting karena sudah banyak organisasi yang menerapkan teknologi informasi untuk mendukung kegiatan organisasi. Teknologi Informasi diterapkan guna untuk pengelolaan informasi yang pada saat ini menjadi salah satu bagian penting karena :
(1) karena meningkatnya kompleksitas dari tugas manajemen,
(2) karena pengaruh ekonomi internasional (globalisasi),
(3) karena perlunya waktu tanggap (respons time) yang lebih cepat,
(4) karena tekanan akibat dari persaingan bisnis.

Perkembangan teknologi telah berkembang sangat pesat hingga sekarang. Dulunya banyak daerah-daerah terpencil yang tidak terjamah oleh teknologi, kini dapat merasakan juga teknologi informasi yang beredar saat ini. Kini kita dapat menikmati teknologi informasi dimana saja yang kita mau.
Teknologi Informasi sebenarnya sudah hadir sejak dahulu. Dulu manusia menciptakan teknologi karena dorongan akan hidup lebih baik. Sehingga mendorong manusia untuk membuat sebuah teknologi yang dapat membantu mereka dalam hal pekerjaan. Sehingga munculnya teknologi hingga sekarang.
Saat ini Teknologi informasi masih berkembang pesat di segala aspek kehidupan. Dari yang sederhana, hingga yang mutakhir. Di berbagai negara maju dan berkembang, hadir teknologi-teknologi baru yang dapat membantu kita dalam hal perkerjaan.
Perkembangan Teknologi Informasi Saat Ini
Dulu manusia telah mengenal yang namanya teknologi. Namun tentunya teknologi dahulu jauh berbeda dengan teknologi yang saat ini. Contohnya saja mesin tik, dulunya mesin ini digunakan orang-orang untuk membuat dokumen. Namun karena adanya teknologi, sehingga memaksa mesin tik untuk menyudahi jamannya dan digantikan dengan adanya komputer yang lebih efisien.
Selain itu, dulunya manusia pernah mengkonsep sebuah ide atau imajinasi. Namun karena kurangnya teknologi yang ada pada jaman itu, akhirnya konsep itu tak terlaksana. Contohnya saja, pada jaman dahulu manusia membuat konsep agar orang yang berada di tempat yang berjauhan, dapat merapatkan sesuatu atau bertemu. Namun karena dulunya tidak ada Teknologi yang seperti itu, maka hingga dia meninggal, konsep tersebut belum terlaksana. Namun karena jaman sekarang sudah ada teknologi yang seperti itu, sehingga sekarang ada teknologi yang menyerupai konsep tersebut.
Dapat disimpulkan bahwa Perkembangan teknologi informasi pada saat ini maju sangat pesat dari abad ke 19, menuju abad ke 20. Dapat diprediksikan bahwa abad ke 21 akan mempunyai perkembangan teknologi yang lebih mutakhir yang akan lebih bermanfaat bagi manusia.
Dampak Perkembangan Teknologi Informasi
Dengan hadirnya perkembangan Teknologi Informasi ini, tentunya semua faktor memiliki dampak positif dan negatif yang bisa berdampak dalam kehidupan kita. Kemajuan teknologi televisi, Handphone, internet dapat berdampak sangat besar bagi kehidupan kita.
Dampak Positif Perkembangan Teknologi Informasi
1. Dapat Menjangkau Lebih Jauh Dengan adanya internet, kita dapat menjangkau lebih jauh di semua belahan dunia. Contohnya saja kita berjualan, kita dapat menjangkau seluruh Indonesia, atau bahkan mancanegara untuk memperjualbelikan produk kita.
2. Menemukan Lebih Cepat Dalam dunia pendidikan tentunya kita tidak dapat hanya mengandalkan guru saja. Oleh karena itu, kita dapat memanfaatkan internet untuk mencari hal apapun yang berhubungan dengan pendidikan. Selain itu, pengajar juga dapat menerapkan konsep belajar yang kreatif dan atraktif.


GO-JEK
PT. Gojek Indonesia (Go-jek), pertama kali didirikan oleh Nadiem Makarim pada tahun 2010. Go-Jek adalah perusahaan berjiwa sosial yang memimpin revolusi industri transportasi Ojek. Go-Jek bermitra dengan para pengendara Ojek berpengalaman di Jakarta, Bandung, Bali & Surabaya dan menjadi solusi utama dalam pengiriman barang, pesan antar makanan, berbelanja dan berpergian di tengah kemacetan. Tukang ojek yang bernaung di GoJek juga sudah mencapai 7.500 driver di area Jabodetabek saja. Dengan perkembangannya yang pesat ini, kabarnya Go-Jek telah menuai prestasi sebagai Juara 1 dalam kompetisi bisnis Gobal Entrepreneurship Program Indonesia (GEPI) di Bali. Selain itu, Go-Jek telah memperoleh berbagai penghargaan dari komunitas bisnis maupun sosial.
Di situs resminya disebutkan Go-Jek memberikan layanan jasa kurir (90 minute delivery anywhere in the city), Jasa transportasi (transparent pricing, free shower cap and masker), Jasa delivery makanan (delivering your favorite food under 60 minutes in Jabodetabek) dan Jasa belanja dengan nominal dibawah 1 juta rupiah (shop for food, ticket, medicine, anything under RP 1.000.000. we`ll pay for it first). Go-Jek dapat dipesan melalui Go-Jek App yang bisa diunduh melalui Play Store maupun App store. Dalam waktu 1 bulan aplikasi ini sudah berhasil mencapai 150 ribu download, dengan rating 4,4 dari 5 bintang. Untuk pembayarannya pun memiliki 2 cara yaitu cash atau menggunakan Go-Jek Credit. Go-Jek Credit adalah metode pembayaran GO-Jek yang dibuat cashless dan dapat digunakan untuk membayar semua layanan.
Go-Jek yang didirikan oleh Nadiem Makarim untuk menjawab permasalahan yang ada pada modal transportasi yang dikenal dengan sebutan ojek. Adapun beberapa masalah umum yang dijawab oleh Nadiem antara lain:
1.      Penetapan  harga oleh ojek yang umumnya sepihak, terkadang terasa tidak rasional, misalnya menghitung komponen biaya kemacetan tanpa ukuran yang jelas;
2.      Tidak memiliki SOP yang jelas dalam standar pelayanan dan standar keselamatan, misalnya: helm bagi pelanggan, masker bagi pelanggan dan sebagainya;
3.      Tidak ada kepastian jadwal kerena seringkali tukang ojek mangkal tidak memiliki jadwal yang jelas waktunya;
4.      Lebih mengandalkan personal approach, artinya tukang ojek seringkali lebih mengandalkan kedekatan personal dirinya dengan pelanggannya akan tetapi kekurangan dari hal ini tukang ojek yang bersangkutan cenderung memiliki pelanggan karena kemampuan tukang ojek tersebut untuk melayani banyak pelanggan.;
5.      Umumnya profesi ojek dijadikan sebagai survival-based business, sehingga tidak tercermin profesionalisme dari pengendaranya.

Terlepas dari hal-hal di atas di tingkat implementasi terdapat beberapa masalah sosial sehingga menimbulkan masalah hukum, diantaranya:
1.      Adanya anggota Go-Jek seringkali mendapat perlawanan dari para tukang ojek konvensional sehingga menimbulkan kurangnya jaminan keamanan bagi para personel Go-Jek;
2.      Adanya diskriminasi hak ekonomi antara tukang ojek konvensional, antara moda transportasi Go-Jek dengan moda transportasi lainnya karena pada moda transportasi lain memerlukan ijin yang ketat dan biaya untuk mendapat ijin trayek sebelum beroperasi di jalanan, sedangkan pada moda transportasi ojek tidak memerlukan ijin apapun.

Pengaruh Sistem Informasi Teknologi Terhadap Fenomena Go-Jek
Jika merujuk pada pemikiran Joseph Schumpeter tentang entrepreneurship setidaknya ada empat unsur inovasi untuk menjalankan bisnis, yaitu dengan menggagas: produk baru, proses baru sehingga menghasilkan market yang baru.
Dalam hal ini, terobosan Informasi Teknologi yang dilakukan oleh perusahaan Go-Jek adalah menjawab pertanyaan adalah menghubungkan antara pengguna jasa ojek dengan si tukang ojek melalui sarana teknologi informasi tanpa harus kenal antara tukang ojek dan pengguna ojek serta jaminan keamanan akan situasi tersebut sehingga keberadaan Go-Jek dapat diandalkan.
Di sini, sistem IT yang dibuat oleh Go-Jek menjawab hal tersebut di atas. Selain itu, Go-Jek juga menambahkan beberapa beberapa fitur seperti jasa pengantaran, jasa order makanan. Hal ini tentunya sangat memudahkan kehidupan masyarakat sehari-hari dan juga dengan sendirinya membuka peluang kerja bagi orang-orang yang ingin menjadi ojek melalui perusahaan Go-Jek dan perusahaan Go-Jek ikut membangun bangsa karena membayar pajak.
Fenomena Gojek Terhadap Just In Time
Sistem yang digunakan Go-Jek dalam menjalankan bisnisnya adalah sistem manajemen supply chain yang bernama Just In Time.
Apa itu Just in Time (JIT) Management?
JIT adalah sebuah sistem supply chain management yang mempunyai tujuan untuk mengurangi pemborosan waktu serta respon dalam proses produksi mulai dari supplier hingga ke pelanggan. Sistem ini berasal dan di kembangkan di Jepang pada tahun 1960 hingga 1970 diaplikasikan oleh Toyota (Ohno, 1978).
Sistem JIT, dimana dalam JIT sendiri ada banyak cara untuk melakukan efisiensi seperti jumlah persediaan (stock) yang minimal digudang, pembenahan layout pabrik, Perbaikan lini proses, pengurangan waktu setup (contoh diatas), total quality control dan tenaga kerja yang fleksibel.
Prinsip JIT tersebut di terapkan Go-Jek dalam menjalankan bisnis transportasi ojeknya, dengan memanfaatkan teknologi infomasi yang sudah semakin berkembang menggunakan aplikasi Real Time. Didukung aplikasi Real time memungkinkan Go-Jek melakukan proses sentralisasi pemesanan secara langsung, lalu ribuan order yang masuk di distribusikan Go-Jek keseluruh armada pengemudi (para pengemudi Go-Jek mempunyai Gadget dengan aplikasi Go-Jek) yang berada pada titik paling dekat dengan yang memberikan order, secara Real time sehingga mampu memotong waktu mangkal pengemudi. Proses ini berjalan secara kontinyu sehingga bisa dibayangkan produktivitas para pengemudi Go-Jek meningkat secara drastis. Secara otomatis hal ini lah yang menyebabkan juga pendapatan pengemudi Go-Jek meningkat Jauh di bandingkan dengan ojek konvensional.
Nadiem sudah menciptakan revolusi industri transportasi Ojek yang tadinya merupakan sektor informal menjadi sebuah mata pencaharian yang lebih menjanjikan. Selain itu Go-Jek juga memberikan nilai lebih secara nyata kepada kedua pihak (Pengemudi dan Penumpang), yaitu dengan meningkatkan pendapatan pengemudi dan menambah sisi kenyamanan penumpang atau pengguna. Ya, sebuah kenyamanan karena pengguna Go-Jek tidak perlu tawar, Aman (identitas pengemudi jelas terecord di Data Base Go-Jek, kita dapat men-track posisi Go-Jek yang akan menjemput atau mengantarkan kita dan  adanya fasilitas helm, masker serta jaket).
Dengan perkembangan teknologi terjadi pergeseran dari berbagai aspek di masyarakat baik aspek sosial, bisnis, ekonomi, politik, dll. Suka tidak suka, mau tidak mau kita harus dapat menyesuaikan diri dari berbagai perubahan yang ada di Lingkungan kita atau kita akan terlindas oleh perubahan dan musnah. Tindak kekerasan yang dilakukan akan semakin merugikan karena sekarang ini masyarakat sudah mulai melek Hukum. Sementara dalam berbisnis juga tidak ada larangan untuk melakukan inovasi, justru dengan inovasi suatu bisnis akan terus berkembang dan bertahan hidup.


BAB III
PENUTUP
Kesimpulan

Sejatinya untuk zaman sekarang teknologi informasi sangat dibutuhkan oleh semua orang dan dapat mempermudah untuk melakukan sesuatu. Dengan adanya Go-Jek yang menerapkan sistem teknologi informasi ini memudahkan para pengguna ojek online tersebut dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Perkembangan Teknologi menjadi hal yang positif untuk masyarakat modern jika mereka memandangnya sebagai kemajuan yang membantu meningkatkan kualitas hidup mereka. Perkembangan itu dibuktikan dengan adanya suatu perubahan antara masyarakat yang mengikuti perkembangan teknologi dengan yang tidak. Oleh sebab itu perkembangan teknologi adalah era yang tidak dapat di tolak karena dapat membantu kita dalam kehidupan sehari –hari.

Nadiem sudah menciptakan revolusi industri transportasi Ojek yang tadinya merupakan sektor informal menjadi sebuah mata pencaharian yang lebih menjanjikan. Selain itu Go-Jek juga memberikan nilai lebih secara nyata kepada kedua pihak (Pengemudi dan Penumpang), yaitu dengan meningkatkan pendapatan pengemudi dan menambah sisi kenyamanan penumpang atau pengguna. Ya, sebuah kenyamanan karena pengguna Go-Jek tidak perlu tawar, Aman (identitas pengemudi jelas terecord di Data Base Go-Jek, kita dapat men-track posisi Go-Jek yang akan menjemput atau mengantarkan kita dan  adanya fasilitas helm, masker serta jaket).



DAFTAR PUSTAKA

http://business-law.binus.ac.id/2015/07/30/menjawab-seputar-fenomena-gojek/  diakses pada tanggal 28 November 2015 pukul 11.00
http://www.aingindra.com/perkembangan-teknologi-informasi.html diakses pada 26 Desember 2015 pukul 20.54




Tidak ada komentar:

Posting Komentar